Berawal dari rasa ingin meningkatkan tali persaudaraan untuk para pengguna Motor tua Honda CB maka para tetua komunitas maupun club berinisiatif ingin membuat sesuatu yang dapat menyatukan teman - teman pengguna Motor tua Honda CB kedalam satu wadah agar tidak adanya lagi rasa saling mengotak - ngotakan diri sesama pengguna Motor tua Honda CB.

Hasil kumpul - kumpul serta berdiskusi dari beberapa komunitas mau pun club Motor tua Honda CB yang ada di area Jakarta, diantaranya dari komunitas dan club :
  • CBKT
  • CB Batavia
  • CB Comodo
  • CB Executive Bintaro
  • CB KML
  • CB Kotu
  • CB Pademangan KAS
  • CB Pondok Kelapa
  • CB Sunter
  • CB Tomang
  • CB X-Malang
  • CHM Monas
  • Jakarta CB Club
  • KHC Kalideres
  • MCWP Pluit
Dengan sekitar 15 komunitas maupun club berkembul dan berdiskusi mencoba menelusuri apa yang pantas untuk dapat menyatukan para pengguna Motor tua Honda CB  tanpa melanggar AD/ART dari masing - masing klub, oleh karena itu akhirnya atas kesepakatan bersama terbentuklah dengan nama Paguyuban Honda CB Djakarta
  • Twiiter Gua




  • Like Nyok